Berapa Ukuran Kertas A4 ?
Disini ukuran kertas A4 akan ditampilkan dalam beberapa satuan yang biasa digunakan, seperti senti meter, mili meter, inci dan piksel;
Ukuran Kertas A4 Dalam CM
Sesuai standar yang berlaku, ukuran kertas A4 dalam satuan CENTIMETER (cm) adalah 21 X 29.7 cm, jelasnya :
Panjang : 21 centimeter
Lebar : 29.7 centimeter
Ukuran Kertas A4 dalam MM
Untuk ukuran kertas A4 dalam Milimeter (mm) kita tinggal mengkonversi saja dari ukuran centimeter dengan 10 kali lipat ( x 10) jadi ukurannya adalah 210 X 297 mm, jelasnya :
Panjang : 210 milimeter
Lebar : 297 milimeter
Ukuran Kertas A4 dalam Inchi
Satuan Inchi / inci, selain menggunakan singkatan inc, juga menggunakan simbol ” (tanda kutip dua diatas). Jadi, ukuran kertas A4 dalam inci adalah 8,268″ X 11,693″ (inc), jelasnya :
Panjang : 8,268 inchi
Leber : 11,693 inchi
Menurut ejahan yang lazim di Indonesia, koma di atas bukan ribuan tapi bilangan decimal
Ukuran Kertas A4 dalam Piksel
selain 3 satuan diatas, satuan pixel juga banyak digunakan, terutama dalam aplikasi atau software editing di komputer, maka tidak ada salahnya ukuran ini kita bahas, untuk ukuran kertas a4 dalam piksel adalah : 2.480 X 3.508 px, jelasnya :
Panjang : 2.480 pixel
Lebar : 3.508 pixel
Tanda titik di atas merupakan tanda ribuan, bukan koma bilangan desimal
Catatan :
Untuk posisi panjang atau lebar sebenarnya relatif, karena ukuran tersebut tergantung pada orientasi kertas baik secara portet atau lansekap.
Tabel Ukuran Kertas A4
Centimeter | 21 x 29,7 |
---|---|
Milimeter | 210 x 297 |
Inchi | 8,268″ x 11,693″ |
Pixels | 2.480 x 3.508 |
Nah, itulah ukuran kertas A4 dalam beberapa satuan yang banyak digunakan. Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat membantu teman-teman yang membutuhkan.
Terima Kasih
2 tanggapan untuk “Ukuran Kertas A4 dalam cm, mm, inchi dan pixels”
wah bang artikelnya sangat bermanfaat sekali reques tutor coreol draw dong bang
Terimakasih sudah mampir bang, isyaallah kapan2 tutorial corel bisa dibahas