Cara Install .Net Framework 3.5 Offline Di Windows 8/8.1/10. Apakah Anda mengalami kesulitan dalam menjalankan menjalankan atu menginstall suatu aplikasi pada windows 8 / 8.1 / 10 ? Pesan yang timbul menampilkan “An app on PC needs the following Windows feature: .Net Framework 3.5 (includes .Net 2.0 and 3.0)” Nah ini lah salah satu kekurangan yang dimiliki windows 8/8.1/10.
Program atau aplikasi yang menampilkan pesan tersebut berarti membutuhkan fitur dari (dot)Net Framework 3.5 kebawah, sedangkan pada windows 8 keatas fitur ini sudah tidak terpasang, melainkan .Net Framework 4.5 yang sudah terpasang.
Mungkin pihak windows menyangka sudah tidak banyak yang menggunakan fitur kuno ini, padahal pada kenyataannya banyak sekali aplikasi yang masih bergantung pada fitur 3.5 kebaah ini.
Mungkin pihak windows menyangka sudah tidak banyak yang menggunakan fitur kuno ini, padahal pada kenyataannya banyak sekali aplikasi yang masih bergantung pada fitur 3.5 kebaah ini.
Nah untuk mengatasi kekurangan ini tentunya kita harus menginstall aplikasinya terlebih dahulu. Pihak windows menyarankan menginstal aplikasi ini dengan jalan online, namun pada prosesnya sering terjdi error.
Sebenarnya .Net Framework 3.5 sudah ada pada installer windows 8, 8.1 atau Windows 10, untuk mengaktifkan fitur ini kita butuh instaler/DVD/USB Flash atau file .ISO yang sama dengan yang sudah terinstall, berikut adalah cara-caranya
PERSIAPAN:
1. Siapkan instaler/DVD/USB Flash (Bootingan USB Windows) atau file .ISO-nya.
2. Doa dan Kesabaran
TAHAPAN-TAHAPAN INSTALL
1. Masukan Installer/DVD/Bootingan USB Windowsnya hingga terdeteksi oleh Windows anda, Untuk anda yang mempunyai file .ISO dari installan tersebut anda cukup klik kanan pada file .iso tersebut kemudian pilih “Mount”. Maka secara otomatis akan terdapat sebuah drive baru dari Installer tersebut.
2. Buka “Command Prompt” (CMD) <saya sarankan versi administrator>
* Bisa dengan Tekan tombol Win + X kemudian pilih Command Prompt (Admin)
* Bisa Juga dengan Win + R, ketikan cmd dan enter
* Atau melalui pencarian (Win + S) dan ketikan “cmd” lalu run as Administrator
3. Nah setelah terbuka cmd-nya sekarang saatnya kita eksekusi, ketikan perintah berikut:
Dism.exe /online /enable-feature /featurename:NetFX3 /All /Source:F:sourcessxs /LimitAccess
Notes:
– Awas jangan sampe salah satu huruf pun,
– Pada huruf F (yang diberi merah) sesuaikan dengan drive installer pada komputer. bida lihat pada gambar.
Jika sudah benar semua, tinggal kita tunggu saja proses instalasi hingga selesai (100%). Mungkin prosesnya sekitar 5-15 Menit, tetap bersabar ya, meski terlihat tidak berjalan (biasanya lama di 68,3%), nanti juga tiba-tiba akan nganjlok ke 99.8% daann selesai deh hingga ke 100%.
Kalo memang sudah 100.0% sukses tanpa hambatan akan timbul tulisan “The Operation Completed Successfully”. dan anda bisa meutup jendela cmd.
Silahkan periksa hasil instalasi anda pada Control Panel>Program dan pilih “Turn Windows features on or off”.
Disana akan nampak terlihat .Net Framework(includes .Net 2.0 and 3.0) sudah terceklis, yang artinya sudah terinstall.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat, dan bila ada yang kurang difahami bisa anda lontarkan di kotak komentar
Salam +Je Jen
Thanks for your nice post. This post are really helpful for the beginner. Thanks again. I have seen another video post which are also great if you have time you can check this https://www.youtube.com/watch?v=tHfWjN5jZDM
Share yang bermanfaat .. menghemat waktu jika melakukan install ulang lagi..
Thanks gan, work di ane
Sama sama gan.. senang bisa bantu..
Thx komandan akhirnya bisa juga di instal
Download file.iso nya dimana gan?
File Isonya harus sama dg windows yg terpasang gan.. agan pake versi windows dg file iso "A" misal, ya harus pake file iso "A" itu lg..
Terima kasih infonya min…
Terima kasih tutorialnya min…