Antik, indah, menarik, dan menakjubkan. itulah kata-kata yang akan keluar ketika melihat hasil karya dari fosil batu ini, Mungkin tak asing bagi sebagian orang untuk nama batu yang satu ini. BATU SEMPUR, begitulah orang menyebutnya. BATU SEMPUR (Silicified wood) adalah suatu jenis batu yang terbentuk dari pengerasan “Kayu Sempur” tua yang tertimbun ratusan, ribuan bahkan jutaan tahun di dalam tanah hingga menjadi batu.

Baca juga :
Batu Sempur ini terbentuk dari proses Silisifikasi, yaitu suatu pengalihan material kayu menjadi unsur Silika (SiO2) yang diakibatkan oleh Larutan Hidrotermal dan pada fase akhir mengalami proses magmatik, sehingga di berilah nama Batu Sempur untuk fosil yang terbentuk dari kayu Sempur.
Nama batu sempur sendiri dikenal pada awalnya di wilayah Kabupaten Lebak bagian timur dan sekitar Jasinga-Leuwiliang, Kabupaten Bogor Jawa Barat. Dan ukuran terbesar yang pernah dijumpai berukuran lebih dari 40 meter dari lokasi Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak.
BACA..!
Sungai Ciberang Lebak Banten
Daerah aliran sungai Ciberang yang mana sungai ini sekarang dalam tahap pengerjaan untuk mega proyek Bendungan Karian. Sedangkan penyebaran batu ini terbentang dari Kabupaten Lebak, Pandeglang, Serang dan Tangerang Provinsi Banten-Indonesia.
BACA..!
Daerah aliran sungai Ciberang yang mana sungai ini sekarang dalam tahap pengerjaan untuk mega proyek Bendungan Karian. Sedangkan penyebaran batu ini terbentang dari Kabupaten Lebak, Pandeglang, Serang dan Tangerang Provinsi Banten-Indonesia.
Dalam proses pengolahannya batu sempur ini banyak yang digunakan sebagai hiasan rumah, halaman bahkan dibentuk menjadi rangkaian yang indah. namun ada bebarapa yang tetap mempertahankan kealamian bentuknya, yaitu yang hanya memproses sebatas membersihkan serta memolesnya agar terlihat natural.
BACA..!
BACA..!
Karena keunikan dan kualitasnya, batu sempur menjadi salah satu produk alam asli dari provinsi Banten seperti halnya BATU KALIMAYA, dan pemasarannya pun tak hanya untuk dalam negeri saja bahkan sampai ke luar negri batu sempur sangat banyak peminatnya.
Mari Lestarikan Warisan Alam.